JEJAKKALTENG.COM, Kuala Pembuang – Ketua DPRD Kabupaten Seruyan, Zuli Eko Prasetyo, mendukung adanya progam wifi publik gratis yang digagas pemkab setempat, melalui Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Seruyan.
Seperti yang sudah berlajan di Stadiun Mini Gajah Lurus Kuala Pembuang, keberadaan wifi gratis tersebut, dinilai saat tepat dan bisa memberikan manfaat bagi masyarakat luas, khususnya yang masuk dalam jangkauan wifi tersebut.
“Program ini saya nilai sangat tepat, dengan demikian bisa memudahkan masyarakat kita untuk menggunakan kecanggihan teknologi. Jadi layanan yang disediakan oleh pemerintah daerah tersebut sangat tepat di tengah perkembangan zaman sekarang, dimana segala sesuatu bisa diakses melalui jaringan internet,” jelas politisi yang akrab disapa Eko, tersebut, Senin (15/7/2024).
Dalam hal ini, ia juga berpesan, selai bisa dimanfaatkan oleh orang banyak, masyarakat juga diharapkan untuk bisa bersama-sama menjaga dan merawat program positif tersebut, sehiingga manfaatnya bisa dirasakan untuk jangka panjang.
“Mari untuk bersama-sama menjaganya dan mempergunakannya dengan sebaik mungkin,” pungkasnya.(JK)