JEJAKKALTENG.COM, Sampit – Bupati Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), H Halikinnor didampingi Wakil Bupati Kotim, Irawati, dan Sekretaris Daerah Kotim, Fajrurrahman, membuka kegiatan Semarak Hari Pendidikan Nasional Tahun 2023, di Citimall Sampit, Minggu (14/5/2023).
“Setiap tanggal 2 Mei kita memperingati Hari Pendidikan Nasional, yang juga merupakan hari lahirnya Ki Hajar Dewantara. pada tahun 2023 ini, indonesia secara umum mengambil tema hari pendidikan nasional yaitu bergerak bersama semarakkan merdeka belajar,” kata Hallikinnor.
Dalam sambutannya Bupati mengatakan, di era digital agaknya terasa semakin sulit, segenap tantangan terus berdatangan, dan masalah demi masalah pun kian tampak. Tidak terkecuali, dunia pendidikan pula begitu.
“Memasuki tahun ketiga era merdeka belajar, sistem pendidikan kita terasa sedang mendapat penyegaran. Pelan-pelan, arah pendidikan pun mulai berubah dan agaknya semakin dekat dengan tujuan dan cita-cita utama bangsa,” harapnya.
Halikinnor juga menyampaikan, bahwa pada kegiatan kali ini sangat sesuai dengan tema Hardiknas yang diusung oleh Pemkab, terlebih lagi kegiatan ini mengangkat budaya lokal dengan harapan kegiatan ini memberikan manfaat bagi masyarakat kotim terutama pada anak-anak pelajar sebagai penerus bangsa.
“Dalam kesempatan ini, tak lupa saya ucapkan terima kasih kepada OFI (Orangutan Foundation International) yang telah bekerja sama serta memberikan dukungan demi terselenggaranya kegiatan ini, dan saya atas nama pribadi maupun pemerintah kabupaten kotawaringin Timur sangat mengapresiasi kegiatan ini. Semoga kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan lagi untuk memupuk kreativitas dan kepedulian anak-anak terhadap budaya dan lingkungan,” pungkas orang nomor satu di Bumi Habaring Hurung tersebut.(AP-JK)