JEJAKKALTENG.COM, Puruk Cahu – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya menyampaikan laporan hasil pelaksanaan reses dari seluruh daerah pemilihan (dapil) pada Rapat Paripurna ke-6 Masa Sidang III Tahun 2025 yang berlangsung di Ruang Paripurna DPRD Mura, Jumat (7/11/2025).
Dalam sidang tersebut, Lita Norfiana selaku juru bicara Tim Reses Dapil I menyampaikan rangkuman aspirasi masyarakat yang dihimpun selama pelaksanaan reses pada 16–21 Oktober 2025 di Kecamatan Murung dan Kecamatan Tanah Siang Selatan.
“Reses ini merupakan bagian dari tanggung jawab kami sebagai wakil rakyat. Aspirasi yang kami terima akan menjadi masukan penting bagi pemerintah daerah dalam perencanaan pembangunan,” ujar Lita.
Selama enam hari, Tim Reses Dapil I terjun langsung ke desa-desa untuk mendengar kebutuhan masyarakat. Di Kecamatan Murung, kunjungan dilakukan ke Desa Muara Jaan, Muara Untu, Muara Bumban, Danau Usung, Malasan, Bahitom, Dirung, Mangkahui, Panu’ut, Penyang, Muara Sumpoi, hingga Juking Pajang.
Sementara di Kecamatan Tanah Siang Selatan, tim menyerap aspirasi dari Desa Tahujan Ontu, Dirung Lingkin, Puruk Kambang, Datah Kotou, Olung Muro, Olung Halangan, dan Oreng.
Lita mengungkapkan bahwa mayoritas aspirasi masyarakat masih berkaitan dengan kebutuhan dasar, terutama infrastruktur.
“Permintaan peningkatan jalan dan jembatan antar desa cukup besar, karena aksesibilitas menjadi penggerak ekonomi masyarakat,” jelasnya.
Selain itu, kebutuhan penerangan jalan umum, sarana air bersih, rehabilitasi fasilitas pendidikan dan kesehatan, hingga pembangunan rumah ibadah juga banyak disampaikan.
Dalam laporannya, Lita menekankan pentingnya tindak lanjut dari pemerintah daerah agar harapan masyarakat dapat terwujud melalui program pembangunan tahun mendatang.
“Kami berharap seluruh aspirasi ini dapat diakomodasi dalam rencana kerja pemerintah daerah, sehingga sinergi antara masyarakat, DPRD, dan eksekutif benar-benar terasa dampaknya,” tuturnya.
Rapat paripurna ditutup dengan penyampaian apresiasi dari pimpinan dewan atas terlaksananya reses di seluruh dapil sebagai bagian dari fungsi representasi dan pengawasan DPRD.(JK)
Beranda DPRD Murung Raya DPRD Mura Paparkan Aspirasi Reses Dapil I, Soroti Infrastruktur hingga Layanan Dasar...




